Berita Desa

Kamituwa Srimulyo Hadiri Acara Pengukuhan Taruna Tani AMUBA Padukuhan Kabregan Srimulyo

17 Maret 2022
Administrator
Dibaca 1.319 Kali
Kamituwa Srimulyo Hadiri Acara Pengukuhan Taruna Tani AMUBA Padukuhan Kabregan Srimulyo

Piyungan (Kabar Gerbang Madu ),- Selasa, 15 Maret 2022 bertempat di Padukuhan Kabregan, Srimulyo kelompok taruna tani baru secara resmi dikukuhkan dengan nama Kelompok Taruna Tani AMUBA.

 

Hadir dalam acara pengukuhan tersebut, Panewu Kapanewon Piyungan, BPP Piyungan, Kamituwa Srimulyo, Dukuh Kabregan, serta anggota kelompok taruna tani AMUBA. Berkesempatan memberikan sambutan, Panewu Piyungan mengucapkan selamat atas terbentuknya kelompok taruna tani AMUBA. Kelompok Taruna Tani ini diharapkan dapat mendorong petani secara bersama-sama meningkatkan kapasitas dalam meningkatkan kualitas pertaniannya. Selain itu mampu secara bersama-sama mencari solusi terbaik tatkala menghadapi kendala-kendala di bidang pertanian.

 

Taruna tani atau petani zaman now adalah kelompok yang dibentuk dari petani-petani muda. Berbeda dengan kelompok tani pada umumnya, kelompok taruna tani memiliki kelebihan terutama terkait penguasaan teknologi. Mereka lebih mudah dalam mengikuti dan menerapkan perkembangan teknologi di bidang pertanian. Hal ini dikarenakan SDM taruna tani yang didominasi petani muda dapat dengan mudah menguasai dan mempelajari dan ilmu baru untuk diterapkan dalam mengembangkan pertaniannya. (Foto : Inoeng)

#tani

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image