Berita Desa

Monitoring dan Evaluasi Kalurahan Layak Anak di Kalurahan Srimulyo

26 Oktober 2022
Administrator
Dibaca 937 Kali
Monitoring dan Evaluasi Kalurahan Layak Anak di Kalurahan Srimulyo

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Pemerintah Kalurahan Srimulyo menerima kunjungan monitoring dan evaluasi Kalurahan Layak Anak dari DP3APPKB Kabupaten Bantul dan Bappeda Bantul pada hari Selasa (25/10) yang bertempat di Aula Kalurahan Srimulyo. Kalurahan Layak Anak sendiri adalah Kalurahan yang mempunyai sistem pembangunan berbasis hak anak melalui pengintegrasian komitmen dan sumber daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha dalam pelaksanaan pembangunan yang berada di lingkungan setempat, dalam rangka menghormati, menjamin, dan memenuhi hak anak, melindungi anak dari tindak kekerasan, eksploitasi, pelecehan dan diskriminasi, dan mendengar pendapat anak, yang direncanakan secara sadar, menyeluruh dan berkelanjutan.

 

Tim monitoring dan evaluasi dari kabupaten ditemui langsung oleh Carik Srimulyo didampingi oleh Kasi dan Kaur Srimulyo serta Staf Kalurahan Srimulyo. Carik Srimulyo, Nurjayanto, S.T membuka sekaligus memaparkan apa saja yang telah dilaksanakan Kkalurahan Srimulyo terkait dukungan bagi Kalurahan Layak Anak. Monitoring dan evaluasi Kalurahan Layak Anak ini merupakan rangkaian kegiatan dari Bappeda dan DP3APPKB Kabupaten Bantul.

 

Adapun beberapa indikator yang menjadi penilaian dari Dinas antara lain, adanya Kebijakan Lurah terkait Kalurahan Layak Anak, profil anak, Identifikasi Program dan Anggaran Kalurahan Layak Anak , Sarana – Pra Sarana Penunjang Layak Anak seperti ruang untuk laktasi, tempat khusus untuk merokok, perlunya ruang bermain untuk anak, pojok baca dan sarana prasarana untuk penunjang warga disabilitas di lingkungan Kantor Kalurahan Srimulyo, adanya poster dan website tentang anak, dll. (Foto: Inoeng, Kontributor: Imana)

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image