Berita Desa

Pemerintah Kalurahan Srimulyo Terima Kunjungan dari PKK Kecamatan Babulu,Panajam Paser Utara,Kaltim

20 Desember 2022
Administrator
Dibaca 759 Kali
Pemerintah Kalurahan Srimulyo Terima  Kunjungan dari PKK Kecamatan Babulu,Panajam Paser Utara,Kaltim

 Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Pada hari kamis (15/12), Pemerintah Kalurahan Srimulyo mendapatkan kunjungan dari Bapak Camat Babulu, Kabupaten Panajam Paser Utara , Kalimantan Timur berserta Perwakilan 1 Kepala Desa dan 90 Ibu-Ibu PKK. Rangkain Kunjungan Pertama di terima di Balai Kalurahan Srimulyo dan di sambut langsung oleh Tatalaksana Srimulyo, Bapak Sugeng Widoyo, S.Pd.I beserta Pamong Srimulyo. Turut Hadir pula Panewu Piyungan serta Babinsa, Babinkantibmas .

 

Dalam Sambutannya Camat Babulu Margono Hadi Sutanto menjelaskan maksud dan tujuan kedatangan ke Kalurahan Srimulyo. “Terimakasih kepada Bapak Panewu Piyungan serta Lurah Srimulyo yang berkenan menyambut kedatangan rombongan kami. Kami disini ingin belajar bagaimanakah peran PKK Srimulyo, jadi bagaimanakah merubah mindset PKK itu sendiri seperti apa,” jelas Margono Hadi Sutanto.

 

Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Panewu Piyungan, Muhammad Baried S.Sos, M.M. “ Atas nama Kapanewon Piyungan, Kami mengucapkan selamat datang peserta dari Kecamatan Babulu yang telah berkunjung dalam acara sharing PKK,” ujar Muhammad Baried S.Sos, M.M.

 

Kemudian dilanjutkan dengan pemamaran profil desa dan pemaparan profil PKK oleh Carik Srimulyo, Nurjayanto, S.T dan Ketua TP-PKK Srimulyo, Widayati, S.Pd. Ketua TP-PKK Srimulyo berpesan bahwasanya dalam berorganisasi harus dilakukan dengan kejujuran dan selalu kompak dlam melakukan kegiatan apapun.(Foto: Inoeng, Kontributor:Imana)

 

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image