Berita Desa

Kunjungan Pemerintah Kecamatan Panebel Tabanan Bali

19 Oktober 2022
Administrator
Dibaca 689 Kali
Kunjungan Pemerintah Kecamatan Panebel Tabanan Bali

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Selasa (18/10) Pemerintah Kalurahan Srimulyo menerima kunjungan dari Pemerintah Kecamatan Panebel Tabanan Bali dalam rangka Bimbingan Teknis Perangkat Desa mengenai Sistem Informasi Desa (menuju pelayanan Desa Digital) Tahun 2022 dan untuk dapat meningkatkan pemahaman terhadap Sistem Informasi Desa (menuju pelayanan Desa Digital) sebanyak 43 orang.  Turut hadir dalam kunjungan kali ini Lurah Srimulyo, Carik Srimulyo, Pamong Kalurahan Srimulyo, TP-PKK Kalurahan Srimulyo, Babinsa dan Babinkantibmas.

 

Setiba di Kalurahan Srimulyo tamu disuguhkan dengan alunan musik kulintang oleh Grup Bahana Puspa Kalurahan Srimulyo yang kemudian dilanjutkan pemaparan di Aula Kalurahan Srimulyo dan Pendopo Kalurahan Srimulyo. Peserta kunjungan sangat antusias dan semangat mendengarkan pemaparan yang dipandu oleh Carik Kalurahan Srimulyo, Nurjayanto, S.T.

 

Salah satu perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Tabanan yang diwakili oleh Dinas PMD Kabupaten Tabanan sekaligus Pimpinan Rombongan yaitu I Wayan Wirta mengungkapkan maksud dan tujuan kedatangan saat ini ingin bertukar pengalaman dan studi tiru bagaimana Pemerintah Kalurahan Srimulyo dalam melaksanakan tata kelola pemerintahan yang berbasis digital dan Sistem Informasi Desa (menuju pelayanan Desa Digital) Tahun 2022.

 

“ Kami disini ingin belajar apa yang didapatkan akan diterapkan, karena begitu pentingnya digitalisasi desa untuk menghemat waktu masyarakat dalam mencari suatu informasi. Daerah kami baru ada 2 yang baru menerapkan digitalisasi desa tahap awal yaitu di Penebel dan Jatiluwih,” jelas I Wayan Wirta

 

Kemudian Lurah Srimulyo dan Carik Srimulyo secara bergantian memberikan ilmu dan pengalaman serta paparan bagaimanakah kondisi Tata Kelola Pemerintahan Kalurahan Srimulyo sampai saat ini. Dilain tempat, peserta juga melakukan kunjungan ke dalam ruang Kasi Kaur dan Pelayanan sambil bertanya bagaimanakah Kinerja Pemerintah Kalurahan Srimulyo.

 

Acara Ditutup pada Pukul 13.00 WIB dan dilanjutkan dengan Istirahat, Makan Siang dan Hiburan. Acara berjalan sangat lancar dan memuaskan terlihat dari beberapa peserta yang menikamati kunjungan di Kalurahan Srimulyo. (Foto: Inoeng, Kontributor: Imana)

Bagikan artikel ini:
user
I Wayan Yudiartawan 2022-10-22 07:20:03 "Semoga kami bisa meniru kelurahan bapak. Salam sehat dari Desa Jatiluwih"
user
Wayan Anom Dh 2022-10-27 10:01:15 "Kami sangat terkesan dengan penerimaan Pemerintah Desa Srimulyo, semoga menjadi inspirasi Desa kami.....salam dari Desa Tegallinggah, kec. Penebel Bali"
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image