Berita Desa

PPS Kalurahan Srimulyo Melaksanakan Sosialisasi Pembentukan KPPS Pemilu 2024

11 Desember 2023
Administrator
Dibaca 218 Kali
PPS Kalurahan Srimulyo Melaksanakan Sosialisasi Pembentukan KPPS Pemilu 2024

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Pendaftaran anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 akan segera dibuka. Untuk itu PPS Kalurahan Srimulyo Kapanewon Piyungan Kabupaten Bantul, mengadakan Sosialisasi rekrutmen calon anggota KPPS Pemilu 2024 pada  hari Jumat (8/12/2023) di Aula Kalurahan Srimulyo.

 

Hadir dalam acara tersebut PPK Kapanewon Piyungan, Lurah Srimulyo, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Dukuh se-Kalurahan Srimulyo, PPS Kalurahan Srimulyo dan Sekeretariat PPS Srimulyo.

 

Tulus Budi Wiratno selaku Ketua PPS Kalurahan Srimulyo didampingi PPK Kapanewon Piyungan menjelaskan KPPS merupakan kelompok yang dibentuk untuk melaksanakan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Nantinya KPPS berjumlah 7 (tujuh) orang petugas disetiap TPS ditambah 2 Anggota Linmas, dengan tugasnya masing-masing.

 

Berdasarkan dari UU No. 7 Tahun 2017, PKPU No 8 Tahun 2022 Kpt No 467 tahun 2022, pendaftaran anggota KPPS Pemilu 2024 akan dimulai awal Desember 2023 dan dilantik pada Januari 2024. (Foto, Kontributor: Imana)

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image