Berita Desa

Musrenbang Kalurahan Srimulyo Penyusunan RKP Kalurahan TA 2023

25 November 2022
Administrator
Dibaca 1.075 Kali
Musrenbang Kalurahan Srimulyo Penyusunan RKP Kalurahan TA 2023

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Rabu (23/11) Pemerintah Kalurahan Srimulyo melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Kalurahan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Kalurahan Tahun 2023 di Aula Kalurahan Srimulyo. Turut hadir dalam acara ini Panewu Piyungan, Pendamping Kalurahan, Lurah beserta Pamong Srimulyo, Ketua Bamuskal beserta anggota, perwakilan LPMK, TP-PKK, Karang Taruna, Tim Verifikasi Kader, tokoh masyarakat lainnya dan dalam musyawarah ini melibatkan anak- anak serta warga difable.

 

Kegiatan dimulai dengan sambutan selamat datang dari Lurah Srimulyo, Drs. Wajiran kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Panewu Piyungan, Muhammad Baried, S.Sos, M.M diteruskan dengan paparan materi Musrenbang oleh Carik Srimulyo, Nurjayanto, S.T. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi terkait dengan Rencana kegiatan yang akan dilakukan oleh Kalurahan pada tahun 2023 mendatang sesuai dengan paramater yang telah ditentukan oleh Permendes No. 21 Tahun 2020 dan Dinas PMK Kabupaten Bantul.

 

Acara dilanjutkan dengan pembagian kelompok untuk menentukan skoring skala prioritas oleh peserta rapat kemudian dilanjutkan dengan penutupan ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh perwakilan undangan.(Foto : Inoeng, Kontributor: Imana)

#musyawarah #formal

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image