Berita Desa

Kalurahan Srimulyo Gelar Acara Workshop & Festival Permainan Tradisional.

23 November 2021
Administrator
Dibaca 1.119 Kali
Kalurahan Srimulyo Gelar Acara Workshop & Festival Permainan Tradisional.

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),-  Masih dalam rintisan Desa Budaya dan sebagai upaya untuk terus melestarikan dan mengembangkan permainan tradisional sebagai aset kearifan lokal, Kalurahan Srimulyo menggelar acara Workshop & Festival Permainan Tradisional berkolaborasi dengan Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul. Kegiatan ini disupport oleh Dana Keistimewaan,Sabtu (20/11/2021).

 

Kegiatan yang kali ini menyasar siswa/siswi SD se-Kalurahan Srimulyo dan dibuka oleh Drs. Ismantara (Kamituwo Srimulyo). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Srimulyo, bapak/Ibu guru pendamping siswa/siswi yang menjadi peserta workshop tersebut, serta panitia kegiatan. Adapun permainan tradisional yang menjadi fokus pelaksanaan workshop yaitu dakon dan bas-basan / dam-daman. Narasumber dalam kegiatan ini adalah

  1. Ibu Sudiyati, S.Pd ( narasumber permainan dakon)
  2. Ibu Sulistyaningsih S.Pd AUD (narasumber permainan bas-basan)

Budaya adalah suatu warisan atau leluhur dari nenek moyang kita yang tidak ternilai harganya, budaya Indonesia sangat banyak dan beragam. Mari bersama melestarikan budaya Jawa.

(Foto: Inoeng, Kontributor: Imana)

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image