Berita Desa

Asistensi dan Monitoring Best Practice Desa Juara Lomba Desa oleh Dirjen Bina Pemdes di Srimulyo

22 Maret 2023
Administrator
Dibaca 1.454 Kali
Asistensi dan Monitoring Best Practice Desa Juara Lomba Desa oleh Dirjen Bina Pemdes di Srimulyo

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Selasa (21/3) Pemerintah Kalurahan Srimulyo mendapat kunjungan dari Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa, Kementrian Dalam Negeri RI pada pukul 09.00 WIB yang dipimpin langsung oleh Tim Direktorat FPKAD, Ahmad Fauzi, S.Sos , Sumarwanto, S.I.P, Muhammad Ibrahim Wahyudi. Rombongan disambut hangat oleh Lurah Kalurahan Srimulyo, Drs. Wajiran serta Pamong Srimulyo di Aula Kalurahan Srimulyo

 

Kunjungan tersebut dalam rangka asistensi dan monitoring Best Practice Desa Jura Lomba Desa dan Kalurahan Tingkat Nasional Regional II, dima aKalurahan Srimulyo menjadi Pemenang juara 1 Lomba Desa Tingkat Regional II Pada Tahun 2019.

 

Dalam Sambutannya, Tim Direktorat FPKAD, Ahmad Fauzi, S.Sos sebagai Analisis Kebijakan Ahli Muda Subdit PKAD Wilayah II menyampaikan maksud kedatangan ke Kalurahan Srimulyo “Terimakasih kepada Pemerintah Kalurahan Srimulyo sudah menerima dengan baik kunjungan kami. Maksud dan tujuan kami datang ke sini, kami ditugasi oleh Bapak Dirjen Pemdes untuk mengevaluasi terkait perkembangan digitalisasi di Kalurahan Srimulyo bagaimana sejauh mana? Dari segi pelayanan apa saja, masalah yang  ada di masyarakat bagaimana tentang digitalisasi yang ada di Desa/kalurahan,” Ujar Ahmad Fauzi, S.Sos.

 

Kemudian, Carik Srimulyo yang menjadi moderator dalam acara ini memutarkan video profil perkembangan digitalisasi yang ada di Kalurahan Srimulyo setelah menjadi juara pada tahun 2019 lalu. Dilanjutkan dengan memberikan tanggapan oleh Lurah Srimulyo, Drs. Wajiran. “ Selamat datang kepada rombongan yang sudah datang, mohon maaf apabila ada yang kurang berkenan dalam menanggapi kunjungan kali ini. Sebagai Kepala Desa saya berpegang teguh kepada regulasi UU Desa dalam RPJM Desa. Kami ingin masyarakat mandiri berbasis budaya nusantara Untuk menyamakan persepsi tertuang dalam mars srimulyo. Kami dalam melaksanakan pembangunan mempunyai 15 MOU dengan mitra sebagian besar Perguruan Tinggi, serta bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi untuk mendampingi segala permasalahan yang dihadapi oleh Desa dalam proses Pembangunan.

 

Setelah mendengar pemaparan dan tanggapan dari Pemerintah Kalurahan Srimulyo, Tim Direktorat FPKAD sangat mengapresiasi dan sangat terpukau tentang perkembangan yang sudah berjalan di Srimulyo. Nantinya segala keluhan dan permintaan dari Pemerintah Srimulyo akan disampaikan oleh Dirjen Bina Pemdes.

 

Acara dilanjutkan dengan mengunjungi salah satu pembangunan Calon Kalurahan Srimulyo yang baru, yang dikemukakan oleh Lurah Srimulyo, pembangunan tersebut didanai oleh PAD kemudian Rombongan makan siang bersama di salah satu destinasi wisata di Srimulyo. Suasana sangat hangat ditambah dengan keramahan pedagang atau pelapak yang ada di tempat tersebut. (Foto: Inoeng, Kontributor: Imana)

 

 

 

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image