Berita Desa

Penyaluran BLT DD Tahap IV Kalurahan Srimulyo TA 2022

19 April 2022
Administrator
Dibaca 1.036 Kali
Penyaluran BLT DD Tahap IV Kalurahan Srimulyo TA 2022

Piyungan (Kabar Gerbang Madu),- Penyaluran BLT DD Tahap IV Kalurahan Srimulyo Kapanewon Piyungan telah dilaksanakan di Pendopo Kalurahan Srimulyo pada Kamis (14/4). Kegiatan penyaluran BLT ini diikuti sebanyak 180 KPM (Kelompok Penerima Manfaat) dari 22 Padukuhan se-Kalurahan Srimulyo yang sudah terverifikasi sehingga tidak double bantuan  .

 

Kegiatan penyaluran BLT-DD dimulai pukul 13.00 WIB . Penyaluran dilakukan oleh Kaur Danarta, Kamituwa serta dibantu oleh staf. Tidak hanya itu turut hadir dalam acara tersebut Pendamping Desa, Babinsa dan Babinkantibmas Kalurahan Srimulyo. Peserta penerima bantuan dilayani sesuai antrian kedatangan. Sebagai syarat penggambilan BLT, penerima diharuskan membawa syarat berupa surat pernyataan yang memuat belum pernah menerima bantuan dari Pemerintah, fotokopi KTP dan KK untuk mengecek warga yang datang adalah benar-benar KPM yang sudah ditentukan. Masing-masing KPM menerima bantuan sejumlah Rp. 300.000,- .

 

Penyaluran BLT berjalan lancar bahkan penerima BLT datang lebih awal. Penyaluran BLT dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seperti mempersiapkan tempat duduk berjarak agar tidak terjadi kerumunan, melakukan sebelum memasuki Pendopo Kalurahan, mencuci tangan, serta mengenakan masker.

 

Harapan dengan adanya BLT DD ini sebagai stimulan untuk para KPM dapat dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari terutama kebutuhan pokok.  (Foto:Inoeng, Kontributor: Imana)

 

#BLT

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image