Buku 1 - Terperangah : Menelisik Sisi Tersembunyi Wisata Srimulyo

22 Agustus 2022
Administrator
Dibaca 650 Kali

No Informasi Uraian
1. Judul Buku Terperangah : Menelisik Sisi Tersembunyi Wisata Srimulyo
2. Nama Pengarang Desa Wisata "Dewi Mulia" Kalurahan Srimulyo
3. Ukuran/Jumlah Halaman 15,5 cm x 23 cm/ 115 halaman
4. Penerbit "Nawasena Press"
5. Isi Buku

Srimulyo merupakan desa/kalurahan yang diberikan gelar oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia sebagai desa dengan destinasi wisata terbanyak di Indonesia. Bagaimana tidak? Sembilan belas destinasi wisata ada di dalam satu kalurahan, diantaranya  Bukit Bintang, Gunung Wangi, Wisata Watu Amben, Gunung Bangkel, dan Bukit Tompak. Selain itu ada  Pasar Kebon Empring, Taman Tempuran Cikal, Taman Wisata Batu Kapal,  Taman Nggirli Bintaran,  Gerbang Banyu Langit dan sebagainya. Srimulyo yang notabene 60% wilayahnya berupa perbukitan, nyatanya dengan bermodalkan kreativitas dan inovasi dari pamong maupun warga masyarakat kalurahan mampu mengubah kondisi geografi yang sebenarnya tak ideal tersebut bisa dikelola bahkan menjadi daya tarik yang membedakan dengan wilayah lain. 

 

Selengkapnya, surga wisata di Srimulyo akan diulas lebih dalam dalam buku ini.

 

Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin

CAPTCHA Image